Home / Olahraga

Selasa, 18 Oktober 2022 - 07:00 WIB

Desa Tanjung Bugis Juara Voli Garda Pemuda Cup

H Subhan Nur Ketua DPD Nasdem Kabupaten Sambas menyerahkan piagam dan uang pembinaan kepada Juara Voli Garda Pemuda Cup, Senin (17/10/2022) malam.

H Subhan Nur Ketua DPD Nasdem Kabupaten Sambas menyerahkan piagam dan uang pembinaan kepada Juara Voli Garda Pemuda Cup, Senin (17/10/2022) malam.

Sambas Times. Desa Tanjung Bugis berhasil meraih Juara Pertama Turnamen Bola Voli Garda Pemuda Cup, Senin (17/10/2022) di Lapangan Voli Desa Tanjung Rangas, Kecamatan Sambas.

Turnamen Voli Garda Pemuda Cup yang di gelar Garda Pemuda Nasdem ditutup secara resmi Ketua DPD Nasdem Kabupaten Sambas H Subhan Nur didampingi Anggota DPRD Sambas Muhammad Farli.

“Turnamen ini di gelar untuk mencari atlet berbakat Kabupaten Sambas, melalui turnamen ini pemuda Kabupaten Sambas dapat meningkatkan prestasi olahraga,” kata H Subhan Nur, Senin(17/10/2022) malam.

Ketua Komisi IV DPRD Kalbar ini berharap pembinaan yang di lakukan Partai Nasdem bagi generasi muda Kabupaten Sambas dapat meningkatkan prestasi, dan bertekad menjauhi Narkoba.

BACA JUGA:  Bupati Bersyukur Ibadah Jamaah Haji Kabupaten Sambas Lancar

Ia menegaskan, Turnamen Bola Voli ini merupakan salah satu tujuan partai Nasdem membina pemuda Kabupaten Sambas untuk melahirkan Atlet Voli berbakat.

Tidak saja turnamen voli, Partai Nasdem juga menggelar berbagai turnamen untuk pembinaan pemuda, seperti Turnamen Badminton, Kasti, Lomba Perahu dan Sepakbola yang tidak akan lama lagi di gelar di Perbatasan.

Pembinaan olahraga ini merupakan wujud nyata partai Nasdem mendukung generasi muda Kabupaten Sambas harus sehat dan bebas dari narkoba.

“Selain mengadakan even olahraga, Partai Nasdem juga mendukung sarana dan prasarana olahraga yang ada di Kabupaten Sambas, salah satunya lapang bola voli ini,” tegas Ketua DPD Nasdem Kabupaten Sambas.

BACA JUGA:  Kecamatan Sajad Gelar Lokmin Lintas Sektor Bidang Kesehatan Tahun 2022
DPD Nasdem Kabupaten Sambas Komitmen majukan olahraga dan mengajak pemuda jauhi Narkoba

Untuk mendukung prestasi olahraga, Subhan meminta Pemerintah Kabupaten Sambas dapat mengembangkan fasilitas olahraga, sehingga pemuda Kabupaten Sambas menjadi pemuda yang sehat dan anti narkoba.

Dalam turnamen tersebut, Juara 1 Desa Tanjung Bugis, Juara II Desa Jagur, Juara III Desa Lumbang, dan Juara ke IV SPC Bukit Mulia, Kecamatan Subah.

Selain mendapatkan piala dan piagam penghargaan, juara turnamen juga mendapatkan uang pembinaan dari Partai Nasdem Kabupaten Sambas. (Hen)

Share :

Baca Juga

Wakil Bupati Sambas Fahrur Rofi

Olahraga

Wakil Rofi Tutup Turnamen Voli Lumbang Cup 2023
Perbakin Kalbar Cup 2023

Olahraga

Petembak Kodim 1208/Sambas Juara 1 Menembak Perbakin Kalbar
Tim Sijang Accord mengabadikan momen sebelum pelampasan mengikuti GAN 2024

Olahraga

Tim Sijang Accord Ikuti Turnamen FC U-10 Garuda Anak Nusantara
Atlet Bulutangkis Kabupaten Sambas

Olahraga

Atlet Bulutangkis Sambas Rebut Piala Walikota Pontianak Open
Brosur Lomba Sampan Bidar antar RT Desa Tengguli dalam memeriahkan HUT RI ke-78.

Olahraga

HUT RI ke-78, Desa Tengguli Gelar Lomba Sampan Bidar Antar RT
Subhan Nur Ketua DPD Nasdem

Olahraga

Final Badminton Garda Pemuda Cup 2022 Sukses
Figo terpilih Aklamasi Ketua PBSI Kabupaten Sambas

Olahraga

Figo terpilih Aklamasi Ketua PBSI Kabupaten Sambas
Tim Pulau Indah mengabadikan moment foto bersama setelah lolos Liga 3 Zona Kalbar.

Olahraga

Eko Apresiasi Pulau Indah Lolos Semifinal Liga 3 Zona Kalbar
error: Content is protected !!