Sambas Times. Komisi IV DPRD Kalbar melakukan monitoring pembangunan lanjutan jalan Malek-Merbau di Kecamatan Paloh, Kabupaten Sambas, Jumat (31/5/2024).
Monitoring Komisi IV DPRD Kalbar dipimpin Ketua Komisi IV DPRD Kalbar H Subhan Nur didampingi Anggota Alexander dan perwakilan PUPR Kalbar Revi.
H Subhan Nur Ketua Komisi IV DPRD Kalbar mengatakan, tahun ini jalan Malek – Merbau yang merupakan lanjutan dari pekerjaan Jalan Telok Kalong – Merbau tahun ini dibangun.
“Tahun ini pembangunan lanjutan Jalan Malek – Merbau sepanjang 12 kilo meter. Dengan anggaran 30 Miliar Rupiah mulai dikerjakan, tepatnya bulan Juli 2024,” kata H Subhan Nur menjelaskan.
Legislator Nasdem Kabupaten Sambas ini mengatakan, perjuangan pembangunan jalan ini berdasarkan keluhan masyarakat. Serta tindak lanjut dari pekerjaan tahun lalu yang belum tuntas.
“Pembangunan jalan ini merupakan pekerjaan lanjutan. Serta menyikapi keluhan masyarakat, karena tahun pekerjaannya tidak tuntas, sehingga kita minta kelanjutannya,” ungkap H Subhan Nur
Hal senada disampaikan Alexander Anggota Komisi IV DPRD Kalbar. Ia mengatakan, pembangunan jalan Teluk Kalong – Merbau ini tidak tuntas dari Malek hingga Merbau, sehingga kita minta dilanjutkan.
“Tahun ini pekerjaan lanjutan jalan dari Malek – Merbau berhasil di perjuangkan. Dengan tujuan dapat mempercepat pembangunan ruas jalan berstatus provinsi,” katanya.
Ia berharap pembangunan jalan ini nantinya dapat mempercepat ruas jalan yang berstatus provinsi di Kabupaten Sambas. “Ia berpesan pengerjaan jalan harus sesuai standar operasional pekerjaan yang berlaku,” imbaunya.
Perwakilan PUPR Provinsi Kalbar Revi menjelaskan, pekerjaan jalan Malek – Merbau mulai di kerjakan Juli 2024 dengan anggaran APBN sebesar 30 Miliar. “Semoga pembangunan ini dapat membantu aktivitas ekonomi masyarakat,” harapnya.
Penulis : Muhammad Ridho | Dapatkan Update Berita, Ikuti Google News