Sambas Times. Anggota DPRD Kabupaten Sambas, Muhammad Farli mengatakan, Ramadan 1445 Hijriah menjadi momentum bagi umat Islam meningkatkan iman dan ketakwaan kepada Allah Swt.
“Ramadhan 1445 H ini harus kita maksimalkan untuk beribadah dan mempererat silaturahmi, mulai dari diri kita, keluarga dan masyarakat.” Ujar Farli, Senin (11/3/2024).
Legislator Partai Nasdem tersebut mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa 1445 H, serta meningkatkan ibadah wajib lainnya.
“Ramadan tidak hanya tentang menahan lapar dan haus. Tetapi juga menahan hawa nafsu kita dari segala tindakan tidak terpuji, mari bersama kita tingkatkan ibadah kita,” ajaknya.
Farli berharap makna dari bulan suci ramadhan ini dapat mendidik diri seorang muslim dalam kehidupan sehari-hari.
“Makna ramadan ini harus benar-benar kita tekankan, sehingga puasa selama kurang lebih 30 hari dapat membentuk karakter kita sebagai umat muslim,” pungkasnya.
Penulis : Riskiyansyah | Dapatkan Update Berita, Ikuti Google News