Sambas Times. Sebanyak 11 Camat dan 18 Kades se Kabupaten Sambas menghadiri Launching Program Pembentukan Sekolah Sadar Hukum (SSH) dan HAM. Senin (28/11/2023).
Dalam kegiatan itu juga dikukuhkan Sekolah Binaan Sadar Hukum dan HAM Provinsi Kalbar yang diresmikan Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly di Pendopo Gubernur Kalbar.
“Alhamdulillah hari ini saya bersama camat dan kades se Kabupaten Sambas mengikuti kegiatan yang dilaksanakan Kementerian Hukum dan HAM RI di Pontianak.” Kata Budi Iswanto Camat Sebawi.
Budi menjelaskan, peresmian desa atau kelurahan sadar hukum Tahun 2023 diikuti 61 desa atau kelurahan se Kalbar dirangkaikan Launching program pembentukan SSH dan HAM.
“Kegiatan dirangkai pembentukan SSH dan HAM. Serta pengukuhan Sekolah Binaan Sadar Hukum dan HAM Provinsi Kalbar,” ujar Camat Sebawi menjelaskan.
Ia berharap seluruh desa yang mengikuti kegiatan ini bisa memberikan akses informasi hukum dan lain-lainnya dalam mengelola desa.
“Kita berharap kepada seluruh desa untuk memberikan akses informasi hukum. Implementasi hukum, akses keadilan, demokrasi, dan regulasi dalam pengelolaan anggaran desa,” imbaunya.
Penulis : Muhammad Ridho | Dapatkan Update Berita, Ikuti Google News