Sambas Times. Kurator Museum Daerah Sambas Muriadi menerima kunjungan 36 Siswa Sekolah Dasar (SD) Islam Terpadu Ya Bunayyah, Selasa (30/8/2022) pagi.
Ada 36 siswa SD Islam Terpadu Ya Bunayya didampingi guru kita kenalkan dengan koleksi museum daerah, dan mereka sangat antusias.
“Kami mengenalkan koleksi bersejarah yang ada di museum daerah kepada 36 Siswa, mulai dari kelas 1 Hingga kelas 3 yang di dampingi guru,” kata Muriadi Kurator Museum Daerah Sambas, Selasa (30/8/2022).
Kita sangat mengapresiasi adanya kunjungan dari pelajar ke museum daerah, dan itu merupakan harapan kami dari kegiatan sosialisasi museum daerah dan museum masuk sekolah yang telah dilaksanakan di beberapa kecamatan.
“Pelajar dan guru harus mengetahui koleksi bersejarah yang ada di Museum Daerah Sambas, dan kami menyambut baik kehadiran pelajar ke museum, dengan harapan sekolah-sekolah lain, termasuk masyarakat bisa berkunjung ke museum daerah,” ujar Muriadi.
Sebagai bentuk apresiasi kepada pelajar, kita memperkenalkan koleksi museum yang ada, dan kita ajak para pelajar mengingat koleksi tersebut dan dituangkan dalam lukisan.
“Kita kenalkan koleksi museum daerah, dan kita minta pelajar yang berkunjung untuk menggambar koleksi museum di tempat menggambar yang telah disediakan,” pungkasnya.
Ia berharap, kunjungan pelajar ke museum daerah untuk mengetahui sejarah dan budaya daerah memberikan manfaat bagi mereka, sehingga menjadi literasi siswa diluar sekolah, dengan memperkenalkan nilai-nilai sejarah yang ada. (Hen)