Sambas Times. Ketua MUI Kabupaten Sambas Sumar’in mengajak masyarakat, khususnya pemerintah daerah turut mendukung Bimtek pembelajaran cepat baca Alquran dengan metode Quantum Hijaiyah terus berlanjut.
“Untuk mengatasi buta huruf Hijaiyah di Kabupaten Sambas. Kami dari MUI bekerjasama dengan BKPRMI menggelar Bimtek dengan tujuan mengatasi buta huruf hijaiyah,”. Kata Sumar’in, Sabtu (6/8/2022) di Masjid Almanar Tebas.
Ia menyampaikan, program ini akan sukses apabila dukungan masyarakat dan pemerintah daerah. Sehingga Bimtek Quantum Hijaiyah ini bisa terus terlaksana di setiap kecamatan.
“Alhamdulillah kegiatan ini diikuti 120 Instruktur, dan mereka sangat antusias mengikuti bimbingan tehnik tersebut. Dalam upaya mewujudkan program Bupati Sambas yang berkemajuan,” ujar Sumar’in.
Kegiatan Bimtek Metode Quantum Hijaiyah ini merupakan kerjasama antara DPD BKPRMI Sambas dan MUI Kabupaten Sambas dengan menghadirkan Samsul Hidayat Founder dan Trainer Quantum Hijaiyah. (Dra)