Sambas Times. Warga Tebas dihebohkan penemuan seorang pria berinisial TRF (26) di Desa Segedong, Kecamatan Tebas, Kabupaten Sambas. Minggu (18/2/2024).
TRF (26) ditemukan tewas gantung diri di Sebuah Rumah atau tempat penimbangan gula kelapa, sehingga membuat geger keluarga dan warga sekitar.
Kapolsek Tebas, AKP Jumari Setiawan membenarkan kejadian tersebut. Dari hasil keterangan saksi, pada Minggu pagi orang tua korban menuju pondok pembuatan gula untuk membangunkan korban.
Orang tuanya mengira korban masih tertidur, saat tiba di pondok ia menemukan korban sudah dalam keadaan tergantung bujur dengan leher tergantung tali.
“Melihat kejadian itu, ayah nya berteriak dan memanggil adik korban, serta langsung menurunkan jasad korban ke lantai,” jelas Kapolsek.
Usai kejadian itu, lanjut Kapolsek, adik korban menghubungi pihak keluarga untuk memberitahukan korban sudah meninggal dunia. “Korban langsung dibawa ke rumah orang tuanya,” ujarnya.
Saat anggota Polsek Tebas mendatangi lokasi tersebut, AKP Jumari menerangkan bahwa korban gantung diri berjarak sekitar 50 M dari rumah orang tuanya.
“Kemudian ditemukan tali tambang yang terikat dan menggantung di kayu atau balok yang melintang penyangga dinding rumah,” terangnya.
Pada saat di TKP gantung diri, bahwa pihaknya tidak menemukan benda maupun barang yang berserakan atau ada tanda-tanda yang mencurigakan.
Dari hasil visum terhadap korban, ditemukan bekas alur tali pada leher, dengan ujung lidah tergigit disertai kebiruan pada bibir dan jari, serta cairan mani pada alat kelamin, dan keluarnya cairan merah di telinga korban.
“Sedangkan untuk hasil pemeriksaan luar jenazah tidak ditemukan tanda kekerasan pada tubuh korban,” tuturnya.
Berdasarkan keterangan saksi, korban tinggal bersama orang tuanya, namun biasanya tidur di pondok tempat penimbangan gula kelapa tempat ia bekerja.
“Korban terakhir kali bertemu keluarga pada hari Sabtu (17 Februari 2024). Korban tidak memiliki penyakit menahun atau permasalahan dengan pihak lain,” tutupnya.
Penulis : Jainudin | Dapatkan Update Berita, Ikuti Google News