Home / Pemerintahan / Peristiwa

Senin, 22 Agustus 2022 - 16:59 WIB

Bupati Satono Tinjau Drainase Pasar Pemangkat Yang Sumbat

Bupati Sambas Satono meninjau drainase kawasan Pasar Pemangkat, Minggu (21/8/2022) yang menyebabkan banjir akibat hujan lebat.

Bupati Sambas Satono meninjau drainase kawasan Pasar Pemangkat, Minggu (21/8/2022) yang menyebabkan banjir akibat hujan lebat.

Sambas Times. Bupati Sambas Satono meninjau drainase dan parit di Pasar Pemangkat, Kabupaten Sambas, Provinsi Kalimantan Barat yang sumbat dan menyebabkan banjir akibat hujan lebat, Minggu (21/8/2022).

Drainase saat hujan deras tersumbat, sehingga menimbulkan genangan yang menggangu aktivitas ekonomi masyarakat di Pasar Pemangkat.

“Drainase dan parit di kawasan Pasar Pemangkat telah kita pantau, dan kita meminta masyarakat dan TNI untuk bergotong-royong membersihkan drainase untuk menormalisasi parit menggunakan alat berat,” kata Bupati Sambas Satono, Senin (22/8/2022).

BACA JUGA:  Nada Wakili Alm Arifidiar Terima Penghargaan YSRM

Ia menyampaikan, saya sudah meninjau Pasar Pemangkat dalam rangka monitoring banjir. Saya melihat di Pasar Lama Pemangkat banyak drainase yang tersumbat.

“Saya imbau para pemilik toko bersedia membuka kembali dan membersihkan drainase yang ada di depan tokonya. Sebab, dari pantauannya di lapangan, banyak drainase di depan toko yang tersumbat,” imbaunya.

BACA JUGA:  Pasca Debat Kandidat, Kampanye 3M Makin Ramai Dihadiri Masyarakat

Seperti diketahui, hujan lebat dalam hitungan jam menyebabkan genangan air akibat luapan air, sehingga ini harus menjadi perhatian bersama, dan selanjutnya bagaimana kita menata Kota Pemangkat agar lebih maju.

“Kalau drainase pasar Pemangkat lancar, maka roda ekonomi masyarakat juga lancar tidak ada hambatan. Ayo kita semua bersama-sama bersinergi menata Kota Pemangkat supaya lebih maju dan Berkemajuan,” ajaknya. (Dra)

Share :

Baca Juga

Pekerjaan PJU-TS Sambas yang telah selesai dan belum dibayar Sub Kontraktor CV ANTEBA.

Peristiwa

Mandor PJU-TS Sambas Desak CV ANTEBA Lakukan Pembayaran
Suasana Festival Amping di Desa Batu Makjage, Kecamatan Tebas

Pemerintahan

PKH Gelar Festival Amping Bagi KPM Batu Makjage
Wabup Rofi mengabadikan momen foto bersama narasumber dan Balai Pelestarian Budaya Wilayah XII

Pemerintahan

Wabup Sambas Buka Seminar Praktek Menulis dan Membaca
Petugas Pemadam Kebakaran terus berupaya memadamkan api yang membakar belasan ruko pasar Sambas

Peristiwa

Sambas Membara, Hampir 3 Jam Belasan Ruko Terbakar
Kades Singaraya melantik 2 pejabat baru Desa Singaraya

Pemerintahan

Kades Singaraya Lantik Dua Perangkat Desa Baru
Pemeriksaan warga terdampak banjir Desa Bukit Segoler, Kecamatan Tebas

Kesehatan

Ferdinan Dorong Pemda Monitor Kesehatan Wilayah Banjir
Wakil Bupati Sambas Fahrur Rofi

Pemerintahan

Wabup Rofi Buka Piste Amping Kecamatan Sajad
Fashion Contest Lunggi Of The Day

Peristiwa

Lunggi Of The Day di Sambas Sukses
error: Content is protected !!