Sambas Times. Edukasi Penyu merupakan upaya pelestarian hewan langka yang dilindungi, tujuannya untuk mengenalkan kepada pelajar, pentingnya pelestarian Penyu bagi ekosistem di laut.
“Naiknya Penyu ke darat untuk bertelur menandakan laut bersih dan sehat dari pencemaran. Selain itu, penyu dapat memberikan kekuatan pada vegetasi laut,”. Kata Muraizi Ketua Pokdarwis Tanjung Api, Jumat (29/7/2022).
Ia menambahkan, edukasi penyu kepada pelajar atau generasi ke depan sangat penting. Tujuannya agar mereka mengetahui pentingnya keberadaan penyu bagi ekosistem laut.
“Semakin banyak pihak yang terlibat melestarikan alam, tentunya keseimbangan alam akan semakin baik, dan terjaga dimasa yang akan datang,” jelasnya.
Sebagai bentuk pelestarian, Pokmaswas Kambau Borneo melalui Pokdarwis Tanjung Api membuka wisata edukasi penyu untuk umum. Tujuannya agar pengunjung mengetahui kebiasaan penyu dalam menjaga ekosistem laut.
“Edukasi penyu ini penting karena tidak semua laut dan pantai menjadi lokasi pendaratan penyu bertelur. Untuk di Kalimantan Barat, lokasi pendaratan penyu berada di Desa Sebubus, Kecamatan Paloh, Kabupaten Sambas,” jelasnya.
Bagi pengunjung yang ingin melihat penyu dan mengetahui kebiasaannya, ia mengajak masyarakat masyarakat untuk berkunjung ke Pantai Tanjung Api. Desa Sebubus, Kecamatan Paloh. (edo)