Home / Budaya

Sabtu, 3 September 2022 - 17:19 WIB

Pensiunan PNS Kabupaten Sambas Gelar Silaturahmi di Pemangkat

Pensiunan PNS Kabupaten Sambas dari Pontianak, Singkawang dan Sambas silaturahmi di Pemangkat, Sabtu (3/8/2022).

Pensiunan PNS Kabupaten Sambas dari Pontianak, Singkawang dan Sambas silaturahmi di Pemangkat, Sabtu (3/8/2022).

Sambas Times. Pensiunan Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sambas menggelar silaturahmi bersama, Sabtu (3/9/2022) di Objek Wisata Tanjung Batu, Kecamatan Pemangkat.

Pertemuan bersama pensiunan PNS Kabupaten Sambas tersebut bertujuan untuk meningkatkan silaturahmi, dan menjaga hubungan agar tetap terjalin.

“Tujuan silaturahmi untuk menjaga hubungan agar tetap terjalin, Alhamdulillah silaturahmi tersebut dihadiri pensiunan PNS yang tinggal di Pontianak, Singkawang dan Kabupaten Sambas,” kata Drs H Uray Tajudin MSI.

BACA JUGA:  BNN Ajak Bersama Cegah Peredaran Narkoba

Ia menjelaskan, dalam silaturahmi tersebut banyak hal yang di sampaikan, baik semasa menjadi abdi negara, hingga aktivitas sekarang ini.

Drs. H. Uray Tajudin, MSI bersama pensiunan PNS Kabupaten Sambas pada acara silaturahmi di Tanjung Batu, Pemangkat

“Kita lebih banyak berdiskusi, dan berbagi informasi di berbagai hal, inti dari pertemuan lebih ke silaturahmi, agar komunikasi tetap terjalin,” ujar Uray Tajudin Mantan Sekda Sambas.

BACA JUGA:  Desa Seburing Juara Festival Maulud se Kecamatan Semparuk

Uray Tajudin berharap silaturahmi pensiunan PNS bisa terus terjalin, bisa saling berbagi informasi, dan bisa mendapat informasi tentang peluang usaha, dan lain sebagainya.

“Kita harap silaturahmi antar PNS dilingkungan Pemerintah Kabupaten Sambas bisa kembali berlanjut, sehingga hubungan komunikasi bisa terus terjalin,” harapnya. (edo)

Share :

Baca Juga

Dinas pendidikan dan kebudayaan Kabupaten Sambas

Budaya

Kadisdik Sampaikan Optimalisasi Peran Museum Daerah Sambas
Rapat pembentukan Badan Pengelola Rumah Melayu

Budaya

MABM Sambas Mantapkan Pengelolaan Rumah Melayu
Dosen Prodi Untan menyaksikan tarian Ratib Saman Sanggar Mekar Setaman

Budaya

Dosen Prodi Seni Untan Teliti Ratib Saman Desa Tri Mandayan
H Subhan Nur bersama Ketua MABM Misni Safari dan H Yuhendri usai membahas kesiapan ke Kuching, Sarawak, Malaysia

Budaya

Subhan Nur Fasilitasi MABM dan Penari Sambas Tampil di Sarawak
Festival NGAMPING MABM Kabupaten Sambas

Budaya

Festival Ngamping MABM Sambas Tahun 2024 Berlangsung Meriah
Pelajar SMAN 1 Paloh menggunakan 6 Bus mengunjungi Museum H Subhan Nur di Desa Lorong, Kecamatan Sambas, Kabupaten Sambas

Budaya

Gunakan 6 Bus, Ratusan Pelajar SMAN 1 Paloh Kunjungi Museum H Subhan Nur
Sekda Sambas Ir H Ferry Madagaskar MSi membuka Pameran Temporer yang digelar Disdikbud di Museum Daerah Sambas,

Budaya

Sekda Sambas Buka Pameran Temporer di Museum Sambas
Ketua MABM Kabupaten Sambas Misni Safari menyerahkan hadiah

Budaya

MABM Apresiasi Desa Rambi Lestarikan Olahraga Sampan Bidar
error: Content is protected !!