Sambas Times. Dukungan Pembangunan Masjid 1001 Kubah dari perusahaan di Jawa Barat terus mengalir, kali ini dukungan datang dari PT. Triguna Pratama Abadi (TPA) Karawang, Jawa Barat.
Manager Plant Klari Karawang PT. Triguna Pratama Abadi Yanto Suigiadto mengatakan sangat mendukung Pembangunan Masjid 1001 Kubah di Kabupaten Sambas.
“Kami sangat mendukung pembangunan Masjid 1001 Kubah di Kabupaten Sambas, dan mendoakan pembangunannya cepat terwujud,” kata Yanto Suigiadto.
Dalam kesempatan itu, Manager Plant Klari Karawang ini juga menyampaikan rasa bangganya
Karena desain Masjid 1001 Kubah dirancang dan didesain Arsitek putera Jawa Barat Beni Adiansyah.
“Saya juga bangga desain Masjid 1001 Kubah dirancang putera Jawa Barat Beni Adiansyah, dan desain masjid nya luar biasa, semoga dimudahkan proses pembangunannya,” ujar Yanto.
Selain mendoakan pembangunan Masjid 1001 Kubah berjalan lancar, ia juga mengajak rekan-rekan perusahaan di Jawa Barat dan masyarakat mendukung dan berwakaf untuk mewujudkan Pembangunan Masjid 1001 Kubah.
“Kita akan mengajak perusahaan di Jawa Barat dan masyarakat untuk mendukung dan berwakaf pembangunan Masjid 1001 Kubah, sehingga masjid terbesar kedua di dunia ini segera terwujud,” ajaknya. (edo)