Sambas Times. Rajili pelajar SMKN 1 Semparuk yang berhasil memanjat tiang bendera pada upacara penaikan bendera, Rabu (17/8/2022) di Kecamatan Semparuk merupakan tim kesehatan Saka Bhakti Husada.
Kepala Puskesmas Semparuk Fitri Sholikah memberikan apresiasi kepada Rajili yang merupakan salah satu tim kesehatan Saka Bhakti Husada di Puskesmas Semparuk.
“Atas nama Puskesmas Semparuk, Fitri mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kecamatan Semparuk yang telah memberikan penghargaan atas aksi heroik Rajili,” ucap Fitri Sholikah usai upacara penurunan bendera di Halaman Kantor Camat Semparuk.
Menurut Fitri Sholikah, Rajili merupakan bagian dari Tim kesehatan Puskemas Semparuk yang bertugas pada peringatan HUT RI ke-77 di Kecamatan Semparuk.
“Tugas Rajili adalah menjaga peserta upacara yang mungkin kurang sehat, namun aksi beliau justru menyelamatkan kegiatan upacara”, ungkap Kepala Puskemas Semparuk.
Camat Semparuk Slamet Riadi mengucapkan terima kasih kepada Puskesmas Semparuk yang telah melibatkan Rajili sebagai tim kesehatan pada upacara peringatan HUT RI ke-77.
Atas peran serta Puskemas Semparuk, pada upacara penurunan bendera, Camat Semparuk Slamet Riadi memberikan penghargaan kepada Kepala Puskesmas Semparuk Fitri Sholikah. (Dra)