Home / Pemerintahan

Sabtu, 7 September 2024 - 13:10 WIB

Sekretariat DPRD Sambas Gladi Pelantikan Anggota DPRD 2024-2029

Anggota DPRD Sambas periode 2024-2029 melaksanakan gladi pengambilan sumpah janji jabatan, Sabtu (7/9/2024) di Ruang Sidang Utama Kantor DPRD Sambas.

Anggota DPRD Sambas periode 2024-2029 melaksanakan gladi pengambilan sumpah janji jabatan, Sabtu (7/9/2024) di Ruang Sidang Utama Kantor DPRD Sambas.

Sambas Times. Anggota DPRD Kabupaten Sambas masa jabatan 2024-2029 dijadwalkan mengucapkan sumpah janji jabatan di Ruang Sidang Utama Kantor DPRD Sambas, Senin, (9/9/2024).

Guna menyukseskan Paripurna Pengucapan Sumpah Janji, Sekretariat DPRD Kabupaten Sambas menggelar gladi atau persiapan pelantikan Anggota DPRD Sambas, Sabtu (7/9/2024).

Kegiatan Gladi tersebut, difasilitasi Sekretariat DPRD Kabupaten Sambas, didukung Pemerintah Kabupaten Sambas, Pengadilan Negeri dan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sambas.

BACA JUGA:  Bapas Kelas II Sambas Gandeng Gegertani Berikan Klien Bimbingan Pertanian

Sekretaris DPRD Kabupaten Sambas, Tatik Muryati SH mengatakan. Gladi merupakan tahapan penting menyukseskan Pengucapan Sumpah Janji Anggota DPRD Masa Jabatan 2024-2029.

“Gladi diselenggarakan agar hari H paripurna pengucapan sumpah janji Anggota DPRD Kabupaten Sambas Masa Jabatan 2024-2029
dapat berjalan lancar,” ujar Sekwan menjelaskan.

BACA JUGA:  Sosialisasi P4GN Komitmen Pemda Sambas Berantas Narkoba

Ia menjelaskan, kombinasi Anggota DPRD Kabupaten Sambas masa jabatan 2024-2029, 28 Anggota DPRD periode lama dan orang 17 anggota DPRD baru yang mewakili 7 daerah pemilihan Kabupaten Sambas.

“Mohon doa dan dukungannya, semoga pelaksanaan rapat paripurna pengucapan sumpah janji nantinya dapat berjalan lancar,” harap Sekwan.

Penulis : Muhammad Ridho | Dapatkan Update Berita, Ikuti Google News

Share :

Baca Juga

Bupati Sambas Satono mengucapkan selama pada Sertijab Kapolda Kalbar Sabtu lalu di Pontianak.

Pemerintahan

Bupati Satono Hadiri Pisah Sambut Kapolda Kalbar
Wakil DPRD sambas Ferdinan Syolihin

Pemerintahan

Ferdinan Ingatkan Abdesi Tebas Profesional Tupoksi
Ketua DPRD Sambas Abu Bakar didampingi Wakil Ketua DPRD Sambas Sehan A Rahman dan Suriadi pada Rapimnas ADKASI

Pemerintahan

Hadiri Rapimnas ADKASI, DPRD Sambas Siap Sukseskan Pilkada 2024
Wakil Ketua DPRD Sambas Ir H Arifidiar MH

Pemerintahan

DPRD Sambas Usulkan Tiga Buah Raperda Inisiatif
Dprd Sambas

Pemerintahan

Budiono Salut Ide Warga Sungai Dungun Bangun Pos Kamling
Pelayanan Adminduk Program Pak Limpong di Kantor Desa Sungai Kumpai, Kecamatan Teluk Keramat

Pemerintahan

Pak Limpong Pelayanan Jemput Bola Disdukcapil Sambas
Distan KP Kabupaten Sambas

Pemerintahan

Distan KP Kabupaten Sambas Gelar Gerakan Pangan Murah
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sambas Uray Hendi Wijaya

Kesehatan

Kadis Kesehatan Apresiasi Program Baznas Bantu Pasien Tidak Mampu
error: Content is protected !!