Sambas Times. Tour Dakwah Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) IAIS Sambas tahun 2024 di 8 Desa Kecamatan Teluk Keramat berlangsung sukses.
Tour Dakwah ditutup Sekretaris Camat Teluk Keramat Agustian, dihadiri Forkopimcam, Kepala Desa, perwakilan kampus, dan 150 peserta tour dakwah, Minggu (17/3/2024).
Ketua BEM IAIS Sambas, Asrul menjelaskan, kegiatan tour dakwah yang telah dilaksanakan mendapat respon baik masyarakat di lokasi penempatan peserta.
“Masyarakat sangat antusias menyambut kedatangan mahasiswa, tentu ini menjadi awal yang baik, melihat antusias masyarakat dalam kegiatan ini,” ujarnya menjelaskan.
Selanjutnya, tegas Asrul BEM dan peserta tour dakwah akan melakukan evaluasi dan mengkaji terkait apa saja yang peserta dapatkan selama tour dakwah.
“Dari kegiatan ini kita akan kembangkan, bagaimana kehidupan sosial, agama, dan ekonomi masyarakat selama bulan suci ramadan,” ungkapnya.
Kepala Biro IAIS Sambas, Wahab mengapresiasi Tour Dakwah yang dilaksanakan mahasiswa. Menurutnya itu bagian dari upaya mempromosikan kampus IAIS kepada masyarakat.
“Tour dakwah ini bagian dari promosi kampus kepada masyarakat. Semoga kegiatan positif ini memberikan manfaat bagi kampus dan dapat berlanjut,” harapnya.
Penulis : Riskiyansyah | Dapatkan Update Berita, Ikuti Google News