Home / Pemerintahan

Minggu, 12 Februari 2023 - 10:40 WIB

Wabup Rofi Dampingi Gubernur Serahkan Bantuan Banjir

Wakil Bupati Sambas Fahrur Rofi saat menyampaikan ucapan terima kasih kepada Gubernur Kalbar Sutarmidji, Minggu (12/2/2023).

Wakil Bupati Sambas Fahrur Rofi saat menyampaikan ucapan terima kasih kepada Gubernur Kalbar Sutarmidji, Minggu (12/2/2023).

Sambas Times. Wakil Bupati Sambas Fahrur Rofi dampingi Gubernur Kalbar Sutarmidji menyalurkan bantuan banjir di posko tanggap darurat Desa Simpang Empat, Kecamatan Tangaran. Minggu, (12/2/2023).

Bantuan banjir disalurkan untuk 3 desa di Kecamatan Tangan. Yaitu Desa Merpati, Desa Arung Medang, dan Desa Simpang Empat dengan total penerima bantuan 625 orang.

Selain Wakil Bupati Sambas, Sekda beserta jajaran pimpinan OPD, Ketua DPRD Sambas Abu Bakar, dan Wakil Ketua DPRD Kalbar Prabasa Anantatur turut mendampingi Gubernur Kalbar di Desa Simpang Empat.

BACA JUGA:  Rakor Penyaluran Pupuk Subsidi, Pastikan Tepat Sasaran

Wakil Bupati Sambas Fahrur Rofi mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Kalbar yang telah memberikan bantuan secara materil kepada masyarakat korban banjir.

“Kami ucapkan terima kasih kepada bapak Sutarmidji yang telah memberikan bantuan banjir kepada warga kami. Alhamdulillah warga menyambut baik manfaat bantuan Gubernur,” ujarnya.

BACA JUGA:  Wabup Rofi Bantu Waida Kursi Roda

Wabup juga menyampaikan kepada masyarakat, bahwa di masa pemerintahan Gubernur Kalbar Sutarmidji telah banyak memberikan pembangunan di Kabupaten Sambas.

“Bapak ibu sekalian, di bawah pemerintahan Gubernur Kalbar Sutarmidji. Saat ini telah banyak pembangunan yang dapat kita rasakan, seperti sekolah dan jalan raya yang telah banyak terbangun,” pungkasnya. (Ris)

Share :

Baca Juga

Hari jadi kecamatan semparuk ke 21

Pemerintahan

Pemerintah Kecamatan Semparuk Peringati Hari Jadi ke 21
Bupati Sambas Satono

Pemerintahan

Bupati Satono Hadiri Rakor Gugus Tugas Reforma Agraria Kalbar
Pansus DPRD Kabupaten Sambas dalami Raperda PDRD ke Bapenda KKR,

Pemerintahan

Pansus DPRD Sambas Dalami Raperda PDRD ke Bapenda KKR
Majelis Cinta Rasul (MCR) Kabupaten Sambas bersama Wakil Ketua DPRD Sambas Ferdinan Syolihin dan undangan di Kecamatan Tebas.

Pemerintahan

MCR Mantapkan Peran Perempuan Dalam Dakwah Islam
Antonius Suprayogi dari Dinkes Kalbar menjelaskan pentingnya Imunisasi

Kesehatan

Dinkes Kalbar Ajak Gencarkan Program Imunisasi Anak
Anwari Anggota DPRD Sambas

Pemerintahan

Anwari Apresiasi Pertandingan Kasti Desa Saing Rambi
Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas II B Sambas

Pemerintahan

Priyo Sampaikan Kesan Selama Menjabat Karutan Sambas
Camat Teluk Keramat

Pemerintahan

Satker LHK dan BRGM Kalbar Dukung Revegetasi KUPS Teluk Keramat
error: Content is protected !!