Home / Pemerintahan

Jumat, 22 Desember 2023 - 15:05 WIB

Kapolda Kalbar Hadiri Curhat Jumat Bersama Forkopimda Sambas

Kapolda Kalbar bersama Bupati Sambas, Kapolres, Ketua DPRD dan Waka Polres Sambas, Jumat (22/12/2023) pada acara Jumat Curhat bersama Forkopimda Sambas.

Kapolda Kalbar bersama Bupati Sambas, Kapolres, Ketua DPRD dan Waka Polres Sambas, Jumat (22/12/2023) pada acara Jumat Curhat bersama Forkopimda Sambas.

Sambas Times. Kapolda Kalimantan Barat Irjen Pol Pipit Rismanto SIK MH melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) di Kabupaten Sambas, Jumat, (22/12/2023).

Ketibaan Kapolda Kalbar Irjen Pol Pipit Rismanto SIK MH memakai Helikopter Polda Kalbar disambut Bupati Sambas dan Forkopimda di halaman Kantor Bupati Sambas.

Dalam Kunker itu, Kapolda Kalbar juga menghadiri Jumat Curhat bersama Forkopimda, Tokoh Agama, Tokoh Adat dan Tokoh Masyarakat Kabupaten Sambas.

Kapolda Kalbar Irjen Pol Pipit Rismanto SIK MH mengapresiasi Pemda Sambas dan masyarakat yang telah menjaga situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas).

BACA JUGA:  Kodim 1208 Sambas Gelar Upacara Ziarah ke Makam Pahlawan

“Terima kasih Pemda Sambas, tokoh adat, tokoh agama, dan masyarakat yang telah berkolaborasi menjaga situasi yang aman dan kondusif di Sambas,” ujarnya.

Kapolda menyampaikan pada bulan Desember dan Januari Kalbar akan menghadapi cuaca ekstrim. Ia mengimbau undangan yang hadir mengantisipasi cuaca ekstrim tersebut.

“Pulau Kalimantan akan menghadapi curah hujan tinggi, saya harap semua pihak mengantisipasi potensi ancaman-ancaman musibah tahunan tersebut,” imbaunya.

Irjen Pol Pipit Rismanto menginginkan cara pelayanan kepolisian yang melayani masyarakat Kalbar dengan bisa merespon segala permasahalan yang cepat dan tepat.

“Partnership, Polri tidak bisa bekerja sendiri tanpa stakeholder atau pemerintah daerah. Semoga kita dapat menyelesaikan segala permasalahan dengan saling melengkapi,” tegasnya.

BACA JUGA:  DPRD Sempurnakan Raperda Penyelenggaraan Kearsipan Menjadi Perda

Kapolda mengatakan, bahwa Polri dan Pemda bisa mengambil langkah solusi dan penyelesaian untuk masyarakat Kalbar secara keseluruhan.

“Semoga dengan prinsip kerja ini bisa menyelesaikan permasalahan, sebagai contoh penanganan Karhutla Kalbar bisa lebih baik dari provinsi lainnya,” bebernya.

Hadir dalam jumat curhat itu, Bupati Sambas Satono, Forkopimda, Pimpinan OPD. Ketua DPRD Sambas, Jajaran Polres Sambas, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat.

Penulis : Riskiyansyah | Dapatkan Update Berita, Ikuti Google News

Share :

Baca Juga

Pimpinan Bank Kalbar Sambas Riski Hadi menyerahkan 4 unit AC kepada Ketua MABM Kabupaten Sambas Misni Safari,

Pemerintahan

Bank Kalbar Serahkan 4 Unit AC Untuk Rumah Melayu Berkemajuan
Direktur RSUD Pemangkat

Kesehatan

Direktur RSUD Pemangkat Dari Masa ke Masa terima Penghargaan Bupati Sambas
Deklarasi Bersih Narkoba Bangun Kesadaran Kolektif Masyarakat

Hukum

Deklarasi Bersih Narkoba Bangun Kesadaran Kolektif Masyarakat
Pangdam XII TPR bersama Ketua Persit Chandra Kirana Daerah XII/Tpr

Pemerintahan

Pangdam XII/TPR Kunjungi Kodim 1208 Sambas
Suasana sosialisasi Raperda Perlindungan dan Pemberdayaan Petani

Pemerintahan

DPRD Sosialisasikan Raperda Perlindungan dan Pemberdayaan Petani
Bupati Sambas Satono saat memberikan arahan pada pembukaan Rakor Pengelolaan Keuangan Desa

Pemerintahan

Bupati Satono Pimpin Rakor Pengelolaan Keuangan Desa TA 2024
Bupati Sambas Satono didampingi Dandim 1208 Sambas

Pemerintahan

Pembukaan TMMD, Bupati Harap Sinergi TNI dan Pemda Sambas Makin Solid
Ketua TP-PKK Kabupaten Sambas Yunisa

Pemerintahan

Kader PKK Sejangkung Juara Pertama Lomba Penyuluhan PKBN
error: Content is protected !!