
Teks Foto : Personel Kompi Senapan B Yonif 645/Gty turut mengamankan pelaksana Festival CGM di Pemangkat.
Sambas Times. Personel Kompi Senapan B Yonif 645/Gty bersama instansi terkait mendukung kelancaran dan keamanan pelaksanan Tahun Baru Imlek dan Festival Cap Go Meh (CGM), Kamis (13/02/2025).
Komandan Kompi Senapan B Yonif 645/Gty Kapten Inf Haris Verbiyan menegaskan, TNI selain tugas pokok menjaga kedaulatan NKRI, juga siap membantu masyarakat dalam berbagai kegiatan sosial bermasyarakat.
“Selain menjaga kedaulatan NKRI juga membantu masyarakat, seperti perayaan Imlek dan Festival CGM 2025, dengan tujuan menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” kata Kapten Inf Haris Verbiyan, Minggu (16/2/2025).
Selain Kompi B 645/Gty, ia juga menjelaskan, pengamanan melibatkan unsur gabungan dari Polri, instansi kecamatan dimana yang menjadi titik keramaian selama perayaan berlangsung.
Perayaan Imlek dan CGM 2025 di ikuti oleh masyarakat kecamatan Pemangkat dan sekitarnya, oleh karena itu kolaborasi bersama sangat penting dalam memastikan acara berlangsung dengan aman, lancar dan tertib.
“Dengan adanya pengamanan yang solid, di harapkan masyarakat dapat merayakan perayaan Imlek dan CGM dengan tenang, sekaligus mempererat persaudaraan antar umat beragama di kecamatan Pemangkat,” harapnya.
Penulis : Muhammad Ridho