Sambas Times. Politeknik Negeri Sambas (Poltesa) melalui Pusat Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (PPPM) menggelar Workshop Penulisan Buku Hasil PPPM di Aula Gedung Kuliah Terpadu I.
Pada workshop yang digelar selama dua hari, mulai dari tanggal 11 hingga 12 September 2024, juga dilaksanakan Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dengan Penerbit Deepublish.
Kepala PPPM Poltesa, Nur Astri Fatihah menjelaskan pentingnya pelaksanaan Workshop dalam upaya meningkatkan kualitas dan peran dosen di masyarakat.
“Workshop merupakan upaya Poltesa meningkatkan kualitas luaran, dan mengoptimalkan peran para dosen Poltesa di masyarakat, dengan karya dari berbagai bidang,” kata Nur Astri, Rabu (11/9/2024).
Direktur Poltesa, Yuliansyah
mengucapkan terima kasih kepada narasumber yang bersedia menjadi narasumber, serta memberikan pencerahan Workshop Penulisan Buku Hasil PPPM.
“Poltesa mengapresiasi narasumber yang telah mengisi acara dan memberikan pencerahan, semoga dari materi ini semakin banyak yang tertarik dan berminat menulis buku” ujarnya.
Yuliansyah berharap kedepan semakin banyak Jurnal dan Buku yang di publikasikan para dosen Poltesa. “Harapan dosen Poltesa semakin aktif mempublikasikan Jurnal dan Buku, sehingga bermanfaat bagi masyarakat,” harapnya.
Pada workshop tersebut
menghadirkan narasumber dari Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Jakarta, DR. Dra. Purbudi Wahyuni, MM., CIHCM.
Serta Muhammad Rizky, S.S. Manajer Departement Author and Netpromoter Penerbit Deepublish, serta Aruming Sekar, S.C.D, S.E. Kepala Divisi Koordinator Support Kemitraan Deepublish.
Penulis : Muhammad Ridho | Dapatkan Update Berita, Ikuti Google News