
Teks Foto : Massa GAMPAR mendatang Kantor DPRD Sambas menyampaikan 7 tuntutan kepada DPRD Sambas, Rabu (12/2/2025).
Sambas Times. DPRD Kabupaten Sambas menerima Hearing Gerakan Masyarakat Pembangunan Merata (GEMPAR) dalam aspirasinya ke Kantor DPRD Sambas, Rabu (12/2/2025).
Dalam hearing yang dipimpin Wakil Ketua DPRD Sambas Ferdinan Syolihin, aliansi masyarakat yang tergabung dalam GEMPAR menyampaikan 7 tuntutan kepada DPRD dan perwakilan Pemerintah Kabupaten Sambas.

Didampingi Wakil Ketua DPRD Sehan A Rahman dan Anggota DPRD lainnya. Ferdinan mengatakan telah menghadirkan Kepala Dinas terkait menyikapi tuntutan masyarakat.
“Tuntutan yang disampaikan yaitu, percepatan operasional Jembatan Sungai Sambas Besar (JSSB), perbaikan jalan Perigi Piai, bahu jalan kecamatan Jawai dan sekitarnya, kelangkaan LPG 3 Kg, dan pukat trol,” jelas Ferdinan.
Menyikapi pengoperasian JSSB, jelas Ferdinan, salah satu upaya akan dilakukan rapat bersama BPJN Kalbar, sebagai upaya percepatan operasi jembatan sungai Sambas besar.
Terkait kelangkaan Gas LPG 3 Kg, dirinya sepakat untuk melakukan pengawasan efektif dengan melibatkan masyarakat.
“Kami akan melakukan komunikasi dan koordinasi sehingga 7 tuntutan ini teratasi, kami akan melakukan yang terbaik untuk masyarakat kabupaten Sambas,” janjinya.
Wakil ketua DPRD kabupaten Sambas ini juga turut mengucapkan terima kasih kepada masyarakat GEMPAR yang telah menyuarakan tuntutannya untuk kepentingan bersama.
“Mudah-mudahan dengan diskusi hari ini, dapat memberikan upaya percepatan pembangunan jalan Perigi Piai dan tentunya operasional JSSB, ” tutupnya.
Hearing dihadiri Asisten III Setda Sambas Samekto Hadi Suseno, Kadis Perhubungan kabupaten Sambas, Jalil Muhammad, Kadis Kelautan dan Perikanan, Uray Hendy Wijaya.
Kepala Dinas PUPR, Hermanto dan perwakilan Dinas Koperasi, UMKM dan Perdagangan (Diskumindag) kabupaten Sambas.
Penulis : Muhammad Ridho