Sambas Times. Raka (6), bocah yang tenggelam di sungai Sebawi, Kabupaten Sambas, Sabtu (30/3/2024) kemarin berhasil ditemukan tim SAR gabungan telah meninggal dunia.
Komandan Pos Basarnas Sintete, Zulhijah mengatakan korban ditemukan dengan jarak kurang lebih 300 meter dari lokasi kejadian. Minggu (31/3/2024) siang.
“Alhamdulilah tim SAR gabungan berhasil menemukan korban kurang lebih sekitar 377 meter dari lokasi kejadian. Dan langsung kita evakuasi,” kata Zulhijah.

Ia menjelaskan awal mulanya tim Basarnas Sintete pada Sabtu (30/04/2024) siang, menerima laporan musibah kategori kondisi membahayakan manusia dari pihak Desa Sebawi.
“Menanggapi laporan tersebut Kantor Pencarian dan Pertolongan Sintete langsung mengirimkan satu tim pencarian dan penyelamatan,” ujarnya.
Penulis : Jaynudin | Dapatkan Update Berita, Ikuti Google News