Home / Pendidikan

Kamis, 9 November 2023 - 10:01 WIB

KMKS Targetkan 2000 Mahasiswa Hadiri Silaturahmi Bubor Paddas di Pontianak

Panitia silaturahmi akbat Bubor Paddas siap menyukseskan gawat tahunnya mahasiswa Kabupaten Sambas di Pontianak.

Panitia silaturahmi akbat Bubor Paddas siap menyukseskan gawat tahunnya mahasiswa Kabupaten Sambas di Pontianak.

Sambas Times. Komite Mahasiswa Kabupaten Sambas (KMKS) menargetkan 2000 mahasiswa asal Sambas menghadiri Silaturahmi Akbar Bubor Paddas di Pontianak 25 November 2023 mendatang.

Ketua Umum KMKS Dimas Yosa menjelaskan, silaturahmi Bubor Paddas merupakan agenda tahunan KMKS, tujuan untuk mempererat persatuan mahasiswa Sambas di tanah rantau.

“Kami menargetkan 2000 orang yang hadir, karena tahun lalu sekitar 1200 yang hadir, Insya Allah tahun ini target tercapai.” Kata Dimas, Kamis (9/11/2023) via Whatsapp.

BACA JUGA:  DPRD Sampaikan Rekomendasi LKPJ Bupati Sambas TA 2023

Menurutnya, silaturrahim Bubor Paddas sangat di nanti mahasiswa Sambas. Selain unik, para mahasiswa bisa bersilaturahmi antar kampus berkumpul dan bersaprah bubor paddas.

“Inti dari silaturahmi ini mengenalkan budaya daerah kepada mahasiswa Sambas. Kegiatan ini juga menjadi daya tarik Mahasiswa luar daerah Sambas,” katanya.

Hal senada sampaikan Erwin Ketua Panitia Pelaksana, ia melaporkan persiapan silaturahmi bubor paddas sekitar 70 persen. Hingga saat ini panitia terus memantapkan persiapan.

“Dalam silaturahmi ini para panitia telah berbagi tugas dan tupoksi, tahun ini jumlah panitia sebanyak 120 orang,” ujar Erwin menjelaskan.

BACA JUGA:  ST Terima PKL Pelajar SMKN Unggulan Sambas

Konsep Bubor Paddas tahun 2023 menampilkan hiburan dan door prize. “Silaturahmi mulai 25 November 2023 mendatang di Aula Universitas Muhammadiyah Pontianak (UMP),” ungkapnya.

Sebagai informasi, bukan saja mahasiswa yang di undang. Namun semua tokoh Sambas yang ada di Pontianak maupun di Sambas turut menghadirinya.

Penulis : Muhammad Ridho | Dapatkan Update Berita, Ikuti Google News

Share :

Baca Juga

Suasana keceriaan pelajar TK Bhineka DWP bersama guru dan orang tua dalam memperingati HUT RI ke-79

Pendidikan

Peringati HUT RI, TK Bhinneka DWP Gelar Jalan Sehat
Siswa SDN 1 Semparuk melaksanakan kunjungan Wisata Edukasi ke Sambas

Pendidikan

Siswa SDN 1 Semparuk Kunjungan Wisata Edukasi ke Sambas
Pelajar SDN 16 Bekut antusias melihat Bunga Bangkai yang tumbuh di Bukit Cengal, Desa Sempalai, Kecamatan Sebawi

Pendidikan

Pelajar SDN 16 Bekut Kunjungi Bunga Bangkai Bukit Cengal
Universitas Sultan Muhammad Syafiuddin Sambas

Pendidikan

Mahasiswa Harap Perubahan ke UNISSAS Reputasi Pendidikan Meningkat

Pendidikan

Kemenag Sambas Gelar Pembinaan Penyuluh Agama Islam
Satgas PPKS Poltesa bersama peserta pelatihan Peningkatan Kapasitas di Kemendikbudristek.

Pendidikan

Satgas PPKS Poltesa Ikuti Pelatihan Peningkatan Kapasitas
Polwan Polres Sambas

Pendidikan

Tiga Polwan Polres Sambas Bantu Pelajar SD Kecelakaan Jalan Raya
Wakil Bupati Sambas Fahrur Rofi menyerahkan penghargaan pada Raimuna Cabang IV dan Jota Joti

Pendidikan

Wabup Sambas Buka Raimuna Cabang IV dan Jota Joti 2023
error: Content is protected !!